Iklan

Iklan

,

Iklan

A D V E R T I S E M E N T

Amanat Danramil Makale di Hari Peringatan Kesaktian Pancasila di SMA dan SMP Khatolik Makale

Redaksi
3 Okt 2022, 11:22 WITA Last Updated 2022-10-03T04:19:54Z
A D V E R T I S E M E N T
Ist
Infokitasulsel.com, Tana Toraja - Pancasila adalah dasar negara Republik Indonesia, seperti namanya panca-sila, dasar negara ini terdiri dari 5 sila atau 5 poin yang bisa dijadikan sebagai pedoman hidup bangsa di dalamnya, Ungkap Danramil Makale Kapten Inf Uda Kala'Lembang dalam amantnya pada Upacara memperingati Hari Kesaktian pancasila di SMA dan SMP Khatolik Makale, Sabtu, 1 Oktober 2022.

Karena sebagai dasar negara, masyarakat Indonesia perlu menjalankan nilai-nilai dalam Pancasila demi menciptakan kehidupan bersama yang damai dan dapat menghasilkan ekosistem yang baik bagi seluruh pihak.

Anak-anak yang saya banggakan, sebagai bangsa Indonesia yang mempunyai ideologi Pancasila sudah seharusnya kita melaksanakan semua sila dalam kehidupan sehari-hari.

Setiap hari kita hendaknya beribadah menurut agama dan kepercayaan masing-masing. Yang Muslim melaksanakan sholat 5 waktu. Karena itu, sekolah memfasilitasi dengan mushola yang bersih dan nyaman. Bagi yang beragama lain, juga bisa menjalankan ibadah sesuai dengan waktunya. Kita saling menghormati kebebasan untuk menjalankan ibadah sesuai keyakinan masing-masing.

Anak-anak, dan guru sekalian, kita harus saling tolong menolong sesama manusia. Anak-anak sebagai pribadi wajib membantu temannya yang sedang kesusahan. Saling mendoakan dan membantu sesuai dengan kemampuan.

Kita juga harus bersatu. Tidak boleh saling mengejek dan menjatuhkan. Meski kita berasal dari suku yang berbeda, namun tetap Bangsa Indonesia yang harus Bersatu. Jangan sampai karena hal yang ringan menimbulkan persoalan. Sebagai warga negara yang baik, setiap masalah harus kita bicarakan bersama.

Anak-anak bisa saling berdiskusi jika menemukan persoalan. Bisa melibatkan guru atau kepala sekolah dalam memutuskan suatu masalah bersama-sama. Gotong royong dan saling tolong menolong merupakan nilai luhur yang harus kita junjung dan jalankan dalam kehidupan sehari-hari, di sekolah maupun dalam lingkungan bermasyarakat.

Kita juga harus selalu berlaku adil. Dalam mengambil keputusan dan bersikap, harus memikirkan kepentingan bersama. Jangan sampai ada pihak yang dirugikan. 

Di katakan Uda Kalalembang  kita sebagai rakyat Indonesia harus bisa untuk mengimplementasikan nilai-nilai kebaikan yang terkandung dalam ideologi kita yaitu pancasila.

Setiap butir 1 sampai 5 dalam pancasila mengajarkan kita agar kita selaku rakyat Indonesia yang memiliki ideologi pancasila dapat mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Oleh karena itu marilah mulai fahami kembali makna ideologi bangsa kita dan mari tanamkan dalam kehidupan kita sebagai bangsa yang memiliki ideologi.

Kalian di sini semua adalah para generasi penerus bangsa Indonesia. Maka sudah seharusnya menjaga serta menjalankan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila. Menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

Kita semua sebagai bangsa Indonesia sama meskipun berbeda suku, ras, budaya dan bahasa daerah tetapi Kita tetap satu yaitu Indonesia. Harus menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan karena bangsa Indonesia memiliki keanekaragaman itu yang membuat kita harusnya semakin menyatu.

Di akhir amanatnya Danramil mengajak para siswa dan Guru untuk senantiasa menghargai jasa jasa para pahlawan yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan yang kita nikmati saat ini, ungkap Uda KalaLembang.

Dalam upacara ini di ikuti sekitar 600 siswa siswi SMA dan SMP Khatolik Makale,  Para Guru dan pegawai yang ada di Sekolah tersebut. (Humas Koramil 1414-01 Makale)

Iklan

               
         
close