Iklan

Iklan

,

Iklan

A D V E R T I S E M E N T

"Terangi" Kota Makale, VDB Pasang Lampu Jalan Mulai Kampung Baru-Bera yang Gelap Gulita

Ricdwan Abbas
26 Jul 2023, 14:22 WITA Last Updated 2023-07-27T06:39:12Z
A D V E R T I S E M E N T

Ilustrasi lampu jalan (ist)
Infokitasulsel.com, toraja - PT Malea Energy kembali menyalurkan CSR berupa sarana penerangan jalan umum (PJU). Sebanyak 50 tiang lampu dipasang di sekitar Kota Makale hingga lokasi sekitar perusahaan.


Pimpinan PT Malea, Victor Datuan Batara mengungkapkan pemasangan lampu jalan sebagai bentuk respons keinginan warga Makale dan Makale Selatan. 


Pasalnya, kondisi jalan gelap gulita saat malam hari karena lampu jalan sudah lama tidak berfungsi namun tak kunjung diperbaiki sehingga terkesan diabaikan pemerintah. Dikhawatirkan, terjadi hal-hal yang dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan masyarakat setempat maupun yang melintas.


Perusahaan yang bergerak di bidang pembangkit listrik tenaga air (PLTA) itu pun langsung menjawab keinginan warga dengan memasang lampu jalan mulai simpang lima kampung Baru Makale hingga Bera, Makale Selatan.


"Melihat banyaknya lampu jalan yang tidak berfungsi sehingga PT Malea mengambil inisiatif memasang lampu PJU lengkap dengan tiang yang baru sesudah berkoordinasi dengan dinas perhubungan sebagai OPD yang membidangi," kata Victor Datuan Batara yang juga Ketua DPD II Golkar Tana Toraja, Selasa 23 Juli 2023.


Pria yang akrab disapa VDB itu mengungkapkan penerangan jalan sangat dibutuhkan masyarakat saat malam hari karena memberikan rasa aman dalam beraktivitas. 


Apalagi, simpang 5 Kampung Baru akses utama warga dari Makale dan Makale Selatan serta merupakan titik pertemuan pejalan kaki maupun pengendara dari dua kecamatan tersebut.


"Lampu penerangan jalan umum beserta tiangnya ini dipasang di beberapa titik ruas jalan yang ada di dua Kecamatan tersebut," ungkap wakil bupati periode 2016-2021 itu.


Salah seorang Mahasiswi yang tinggal di salah satu rumah kos Kampung Baru, Dewi mengapresiasi tindakan VDB memasang PJU di daerah tersebut.


"Mahasiswa kan banyak tugas kampus jadi sering keluar kadang juga teman yang datang di kos kerja bareng. Kalau tempatnya gelap namanya cewek pasti takut kita keluar kak. Baguslah kalau Pak Victor pasang lampu jalan biar nyaman lewqt disitu. Jadi Makale tidak seperti kota mati kalau malam," ujarnya. (Ricdwan)


Iklan

               
         
close